Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat trading saham tidak hanya bisa dilakukan oleh orang yang menggeluti pekerjaan di bidang keuangan saja. Kini, masyarakat umum memiliki peluang yang sama untuk mendapatkan keuntungan dari aktivitas trading saham. Trading saham adalah kegiatan transaksi jual beli saham jangka pendek untuk mendapatkan hasil optimal.
Orang yang melakukan trading saham dikenal sebagai trader. Seorang trader harus aktif dalam menganalisis fluktuasi harga saham setiap hari. Tujuannya tentu untuk mendapatkan capital gain atau keuntungan modal yang tinggi ketika menjualnya kembali.
Apakah Trading Saham Sama dengan Investasi Saham?
Sebagian orang mengira bahwa trading saham memiliki makna yang sama dengan investasi saham. Padahal keduanya merupakan instrumen penanaman aset berharga yang berbeda. Kegiatan jual beli pada trading saham bersifat jangka pendek dengan tujuan mendapatkan hasil maksimal.
Sementara investasi saham adalah aktivitas menanam modal ke perusahaan yang terdaftar di BEI (Bursa Efek Indonesia) dimana saham pada perusahaan tersebut diperjualbelikan.
Perbedaan Trading Saham Dengan Investasi Saham
Tidak hanya itu, ada beberapa hal lain yang membedakan trading saham dengan investasi saham yaitu:
- Trader saham cenderung memiliki prinsip buy and sell karena saham yang dibeli pada saat tertentu akan dijual dalam jangka waktu pendek. Sedangkan investor saham memiliki prinsip kerja buy and hold dengan tujuan investasi jangka panjang.
- Analisa yang digunakan pada trading saham adalah jenis analisa teknikal berdasarkan harga historis di pasar saham. Hal ini tentu sangat berbeda dengan investasi saham yang mengaplikasikan analisa fundamental dengan melihat kondisi ekonomi perusahaan.
- Dalam trading saham, seorang trader dituntut untuk lebih aktif dalam menganalisis pasar dan menentukan waktu serta harga terbaik untuk berinvestasi. Di investasi saham, investor memiliki peran yang lebih pasif karena mereka hanya melakukan investasi berupa dana dimana perusahaan bersangkutanlah yang akan mengelolanya.
Selain trading saham, jenis trading yang tak kalah populer lainnya adalah trading forex. Forex merupakan transaksi menukarkan mata uang negara tempat tinggal dengan mata uang negara lain. Banyak trader menggunakan aplikasi trading forex terbaik untuk dapat memaksimalkan performa trading dan mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya,
Tujuan trading forex adalah mencari keuntungan dari selisih angka penjualan yang telah dilakukan. Kebutuhan forex sendiri umumnya bersifat personal yaitu sebagai alat pembayaran di negara asing yang akan dikunjungi. Pair mata uang yang banyak dipilih oleh para trader forex diantaranya GPB/USD, USD/JPY, EUR/USD dan lain sebagainya.
Dibandingkan investasi saham, kelebihan melakukan trading saham adalah potensi keuntungannya yang lebih menjanjikan dan cepat. Namun semua itu hanya bisa tercapai apabila Anda berhasil menerapkan strategi paling tepat serta mengenali risiko yang mungkin terjadi. Jika tertarik, Anda juga bisa mempertimbangkan melakukan trading forex yang memiliki fluktuasi lebih tinggi dari pasar saham.